TUGAS
KE- VIII
Ibu
Sitti Rahmawati
FAKULTAS
FARMASI
TUGAS
VIII
BAHASA
INDONESIA
OLEH
DIANA SYAM MULIADI
150
2012 0141
W2
FAKULTAS FARMASI
UNIVERSITAS MUSLIM INDONESIA
MAKASSAR
2013
Kemukakan
pendapat (sikap) saudara secara tertulis terhadap pernyataan berikut dengan
menggunakan kalimat efektif!
1. Penguasaan
ilmu dan teknologi banyak menentukan kemajuan bangsa Indonesia pada masa yang
akan datang.
Ø Menurut
pendapat saya Penguasaan ilmu dan teknologi banyak menentukan kemajuan bangsa
Indonesia di masa ke depan karena dalam pandangan Islam sendiri penguasaan ilmu
dan teknologi sangat dianjurkan hal ini terbukti dengan banyaknya ayat-ayat
al-qur’an maupun hadis Nabi SAW. Yang menganjurkan untuk menguasai iptek dan
juga dibuktikan ayat al-Quran yang pertaama turun adalah perintah iqra’,
perintah ini mengandung arti yang sangat luas yaitu membaca segala hal yang
bermanfaat bagi kemanusiaan.
Ilmu
Pengetahuan dan teknologi adalah suatu bagian yang tak lepas dari kehidupan
manusia dari awal peradaban sampai akhir dari segala akhir kehidupan manusia.
Ilmu Pengetahuan dan Teknologi terus berkembang seiring perkembangan peradaban
manusia di dunia.
Oleh
karena itu saya setuju apabila Ilmu dan teknologi akan menjadi penentu majunya
bangsa Indonesia dimasa akan datang. Karena, ditinjau dari ilmu pengetahuan
yang sangat mempengaruhi wawasan dan gagasan generasi muda Indonesia di iringi
juga teknologi yang menjadi panduan era globalisasi modern di masa kini dan
masa yang akan datang.
2. Ketidakcermatan
berbahasa seseorang merupakan gambaran dari ketidakcermatan pikirannya.
Ø Menurut saya “Bahasa yang digunakan
seseorang mencerminkan pribadinya”
Contoh sederhana bisa kita lihat sendiri kalau bahasa
Indonesia di kalangan remaja sangatlah buruk. Banyak sekali kata-kata yang
berubah seperti, dari kamu menjadi loe, ko atau elu, aku menjadi gue atau gw
dan ada juga kata-kata yang diambil dari bahasa inggris seperti, “oh my god”
atau lebih popular dengan “OMG”. Memanglah
sangat memperihatinkan jika kita pikir kalau kalangan remaja saat ini jarang
sekali yang menggunakan kata bahasa Indonesia yang baik dan benar. Seharusnya,
kita bangga menggunakan bahasa Indonesia karena bahasa mencerminkan kepribadian
bangsa itu sendiri. Jika kita sebagai kalangan remaja enggan menggunakan bahasa
Indonesia yang baik dan benar, maka itu akan mencerminkan bahwa kalangan remaja
Indonesia saat ini mempunyai kepribadian yang bisa di kategorikan bahasa dan
bersikap buruk.
Saran saya untuk remaja Indonesia, janganlah
malu untuk menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar ketika kita
berkomunikasi dengan sesama. Kita harus bangga mengunakan bahasa kita. Karena
itu mencerminkan bangsa kita !! Menurut saya, masyarakat Indonesia belum menggunakan
bahasa Indonesia dengan baik dan benar, dan mereka lebih memilih menggunakan
bahasa daerah mereka. Oleh karena itu orang luar sudah dapat menilai pola pikir
remaja Indonesia kurang baik karena dinilai dari berbahasanya saja yang tidak
baik dan benar.
3. Sikap
seseorang yang kadang-kadang berbeda pendapat dengan orang lain tidak boleh
diartikan egoistis
Ø
Saya setuju dengan pernyataan diatas. Karena menurut saya Penyebab
Terjadinya Konflik tersebut adalah karena Setiap orang memiliki persepsi dan pendapat
yang berbeda satu sama lain. Oleh sebab itu, di dalam suatu musyawarah kadang
terjadi konflik. Karena setiap karakter setiap orang yang berbeda-beda menjadi
suatu alasan kenapa setiap pendapat yang keluar dari setiap orang juga berbeda.
Makanya, kita tidak boleh mengartikan pendapat yang berbeda itu diartikan
sebagai egoistis .
Dari pandangan saya, Munculnya konflik dalam sebuah organisasi tidak selalu bersifat negatif. Konflik bisa dijadikan alasan untuk mengadakan perubahan dalam keorganisasian. Perubahan ini dapat terjadi apabila manajer mengadakan evaluasi terhadap perbedaan pandangan antar elemen-elemen organisasi. Evaluasi ini bisa menimbulkan berbagai kesimpulan dan ditemukannya cara-cara baru untuk memecahkan masalah-masalah yang timbul akibat dari konflik yang terjadi. Penemuan cara-cara baru ini dapat memperbaiki pengambilan keputusan. Apabila konflik yang ada bisa dikembangkan menjadi hal tadi maka munculnya konflik bisa berdampak positif terhadap musyawarah.
4. Pengalaman
seorang anak pada masa kecilnya memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan
dirinya masa dewasanya
Ø Menurut
saya memang benar apabila sebuah pengalaman akan memberikan pengaruh terhadap
pertumbuhan dirinya pada masa dewasa. Karena apa yang telah dan sedang kita
alami akan ikut membentuk dan mempengaruhi penghayatan kita terhadap stimulus
sosial dimasa mendatang. Beberapa teori
perkembangan manusia telah mengungkapkan bahwa manusia telah tumbuh dan
berkembang dari masa bayi kemasa dewasa melalui beberapa langkah jenjang.
Kehidupan anak dalam menelusuri perkembangnya itu pada dasarnya merupakan
kemampuan mereka berinteraksi dengan lingkungan. Pada proses integrasi dan
interaksi ini faktor intelektual dan emosional mengambil peranan. Faktor
emosianal ini bisa diartikan sebagai rasa trauma terhadap pengalaman-pengalam
buruk yang pernah dialami. Ini lah menjadikan alasan mengapa saya setuju dengan
pernyataan sebuah pengalaman mempengaruhi masa pertumbuhan menuju dewasa.
5. Gagasan
pembangunan hendaknya disampaikan dengan bahasa yang sederhana sehigga mudah
diterima oleh rakyat Indonesia.
Ø Komunikasi merupakan akibat yang lebih jauh dari
ekspresi diri. Komunikasi tidak akan sempurna bila ekspresi diri kita tidak
diterima atau dipahami oleh orang lain. Dengan komunikasi pula kita mempelajari
dan mewarisi semua yang pernah dicapai oleh nenek moyang kita, serta apa yang
dicapai oleh orang-orang yang sezaman dengan kita.
Sebagai
alat komunikasi, bahasa merupakan saluran perumusan maksud kita, melahirkan
perasaan kita dan memungkinkan kita menciptakan kerja sama dengan sesama warga.
Ia mengatur berbagai macam aktivitas kemasyarakatan, merencanakan dan
mengarahkan masa depan kita.
Pada saat kita
menggunakan bahasa sebagai alat komunikasi, kita sudah memiliki tujuan
tertentu. Kita ingin dipahami oleh orang lain. Kita ingin menyampaikan gagasan
yang dapat diterima oleh rakyat Indonesia. Kita ingin mempengaruhi orang lain.
Lebih jauh lagi, kita ingin orang lain membeli hasil pemikiran kita. Jadi,
dalam hal ini pembaca atau pendengar atau khalayak sasaran menjadi perhatian
utama kita. Kita menggunakan bahasa sederhana dengan memperhatikan sejauh mana
pemahaman oleh rakyat Indonesia terhadap gagasan pembagunan yang akan
dilakukan. Karena setiap wawasan rakyat Indonesia berbeda-beda pemahamannya. Alangkah
lebih baiknya bila menggunakan bahasa yang sederhana dan mudah di mengerti baik
di kalangan atas apalagi rakyat yang berada di kalangan bawah yang pemahaman
bahasanya masih rendah.
makasih jawabannya hehhehee
BalasHapus